21 Maret 2013 - 4160 klik
Atlas Benih Tanaman Hutan Indonesia Jilid III

Buku Atlas Benih Tanaman Hutan merupakan publikasi khusus yang diterbitkan oleh Balai Penelitian dan Pengembangan Teknologi Perbenihan, berisi informasi teknologi perbenihan tanaman hutan dalam bentuk yang praktis tetapi cukup lengkap dan mudah untuk diaplikasikan di lapangan.

Buku ini sampai dengan tahun 2005 telah terbit dalam empat jilid dan cukup memperoleh respon positif dari para pengguna benih. Hal ini terbukti dengan banyaknya permintaan terhadap buku tersebut baik dari instansi pemerintah, swasta maupun masyarakat. Oleh karena keterbatasan jumlah cetakan setiap jilid dan untuk dapat memenuhi kebutuhan para pengguna benih tanaman hutan, maka secara bertahap Balai Penelitian dan Pengembangan Teknologi Perbenihan melakukan pencetakan ulang Buku Atlas Benih Tanaman Hutan. Buku ini merupakan cetak ulang (cetakan kedua) Buku Atlas Benih Tanaman Hutan Jilid III.

Penulis : Balai Penelitian Teknologi Perbenihan Tanaman Hutan

Download : atlas benih III.pdf