Posted by Sahrichair - 07:37 pm, 03. February 2021

MAKLUMAT LAYANAN

Untuk mewujudkan pelayanan prima pada masyarakat, kami Sekretariat Badan Penelitian, Pengembangan dan Inovasi, memiliki komitmen melaksanakan pelayanan dengan nilai-nilai:

  1. Transparan
  2. Sesuai standar pelayanan
  3. Inovatif dalam perbaikan mutu SDM, saranan dan penerapan teknologi informasi
  4. Efektif dan efisien dengan mengutamakan kepuasan pengguna 

Posted by Tuti - 09:04 am, 27. January 2016

Laboratorium Toksikologi

Laboratorium Toksikologi Pusat Penelitian dan Pengembangan Kualitas dan Laboratorium Lingkungan (P3KL) mampu melakukan pengujian toksisitas, meliputi uji toksisitas akut Lethal Dose 50 (LD50) dan Lethal Concentration 50 (LC50). Pengujian ini dilakukan dengan metode yang telah terstandarisasi secara internasional dan telah dilengkapi peralatan yang canggih dan mutakhir.

 


Posted by Tuti - 08:57 am, 27. January 2016

Laboratorium Kebisingan dan Getaran

Laboratorium Kebisingan dan Getaran Pusat Penelitian dan Pengembangan Kualitas dan Laboratorium Lingkungan (P3KL) merupakan salah satu unit laboratorium yang bertanggung jawab melaksanakan pengkajian dan melakukan pengukuran kebisingan dan getaran terutama yang berhubungan dengan lingkungan.


Posted by Tuti - 08:55 am, 27. January 2016

Laboratorium Tanah dan Limbah Padat

Laboratorium Tanah dan Limbah Padat Pusat Penelitian dan Pengembangan Kualitas dan Laboratorium Lingkungan (P3KL) dapat melakukan pengujian karakteristik limbah b3 seperti uji korosif, mudah menyala, Toxicity Characyeristic Leached Procedure (TCLP) di dalam contoh uji cair dan padat. Selain pengujian karakteristik limbah b3 juga mampu menganalisa parameter-parameter lain, seperti pengujian konsentrasi total logam berat, Pestisida organoklorin dan Polychlorinated Biphenyls (PCBs).


Posted by Tuti - 08:50 am, 27. January 2016

Laboratorium Air dan Limbah Cair

Laboratorium Air dam Limbah Cair  Pusat Penelitian dan Pengembangan Kualitas dan Laboratorium Lingkungan (P3KL) mempunyai kemampuan untuk melakukan pengambilan contoh uji air di lingkungan dan pengujian parameter-parameter lingkungan yang tercantum dalam Baku Mutu Limbah Cair dan Kriteria Mutu Air, sesuai dengan metoda Standar Nasional Indonesia (SNI) dan standar internasional seperti Standard Methods, US EPA, dan JIS. Laboratorium ini terletak di Kawasan Puspiptek Gedung 210, Serpong-Tangerang. Telp: 021-7563114, 7563331, Fax. 021-7563115, 75872028.

 


Posted by Tuti - 08:40 am, 27. January 2016

Laboratorium Uji Kualitas Udara

Laboratorium Udara Pusat Penelitian dan Pengembangan Kualitas dan Laboratorium Lingkungan (P3KL) mempunyai kemampuan untuk melakukan sampling dan pengujian parameter-parameter udara sesuai dengan metode Standar Nasional Indonesia (SNI). Laboratorium ini terletak di Kawasan Puspiptek Gedung 210, Serpong-Tangerang. Telp: 021-7563114, 7563331, Fax. 021-7563115, 75872028.

 


Posted by radit - 12:39 pm, 22. November 2012

Herbarium Botani Hutan

Herbarium Botani Hutan, Pusat Penelitian dan Pengembangan Konservasi dan Rehabilitasi (P3KR) Bogor, berfungsi sebagai sarana untuk penunjang kegiatan penelitian keanekaragaman flora fauna hutan. Herbarium Botani Hutan merupakan salah satu herbarium dibawah pengelolaan Kelompok Peneliti (Kelti) Botani dan Ekologi yang mengkoleksi flora pohon hutan terlengkap di Indonesia. Koleksi pohon hutan berjumlah sekitar 4000 jenis, 663 marga, 119 suku. Selain pohon terdapat pula koleksi Heyne berupa tumbuhan berguna Indonesia meliputi tumbuhan bawah, rotan dan bambu. Koleksi Heyne berjumlah 3.435 jenis, 1394 marga, 397 suku. Dengan demikian jumlah total koleksi herbarium ada 84.132 lembar (sheets), terdiri atas 55.697 spesimen tubuhan tinggi dan 27.435 spesimen tumbuhan rendah.


Posted by admin - 09:49 pm, 07. October 2012

Informasi Hasil Penelitian dan Pengembangan Kehutanan

Informasi mengenai iptek kehutanan yang dihasilkan oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Kehutanan dapat diakses secara gratis di website ini (www.forda-mof.org).

Jika ada informasi hasil litbang yang dibutuhkan namun belum tercantum dalam website ini, silakan menghubungi pengelola website melalui e-mail datinfo@forda-mof.org dengan mengisi formulir permohonan informasi (unduh di sini).


Posted by admin - 02:01 pm, 30. September 2012

Herbarium Wanariset Samboja

herbariumHerbarium Wanariset yang berkedudukan di Balai Penelitian Teknologi Konservasi Sumber Daya Alam (BPTKSDA) Samboja merupakan salah satu herbarium yang dimiliki Badan Penelitian dan Pengembangan Kehutanan. Sejak tahun 1994, herbarium ini secara internasional telah terakreditasi dan terdaftar dalam Index Herbarium dengan akronim WAN.

Herbarium Wanariset dibangun pada tahun 1989 atas prakarsa dan dukungan dana dari Rijksherbarium Leiden (sekarang National Herbarium Nederland), melalui proyek kerjasama antara Departemen Kehutanan RI dengan Tropenbos Foundation, Belanda.

Herbarium adalah koleksi referensi suatu jenis tumbuhan yang dapat merepresentasikan morfologi tumbuhan yang meliputi batang,  daun, bunga, dan buah. Herbarium juga dilengkapi data pelengkap utama meliputi karakter tumbuhan, sebaran, habitat, ekologi, lokasi, ketinggian tempat dan titik koordinat, serta kegunaannya.


Posted by Rizda - 09:39 am, 18. September 2012

Xylarium Bogoriense

xylarium

Pusat Penelitian dan Pengembangan Keteknikan Kehutanan dan Pengolahan Hasil Hutan (Pustekolah) telah mendirikan dan membangun Laboratorium XYLARIUM BOGORIENSE sejak tahun 1915 disaat itu masih bernama Boschbouw Proefstation. 

Xylarium adalah satuan kerja yang bertugas mengumpulkan dan menyimpan contoh kayu dari berbagai jenis pohon. Koleksi contoh kayu yang dimiliki dikumpulkan dari hutan di seluruh Indonesia. 

 

 

Xylarium berfungsi sebagai:

  1. Sarana penunjang penelitian ciri anatomi dan taksonomi tumbuhan berkayu;
  2. Bahan rujukan identifikasi contoh kayu tidak dikenal;
  3. Sumber informasi nama setempat dan nama ilmiah kayu;
  4. Sumber informasi keanekaragaman jenis kayu di suatu wilayah
  5. Sumber informasi wilayah persebaran jenis-jenis kayu tertentu.

Selengkapnya silakan berkunjung ke http://xylarium.pustekolah.org/