Dientry oleh Editor - 26 July, 2013 - 3995 klik
Fotografi dalam Riset, Lebih dari Sekedar Hobi

KFFFORDA (Bandung, 25/07/13)_Dalam kehidupan sehari-hari, apalagi di era teknologi informasi saat ini, fotografi sudah menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari setiap aktivitas. Sebaik dan sebagus apapun kegiatan yang dilakukan, tanpa didokumentasikan dan kemudian disampaikan kepada pihak terkait, maka makna dan manfaat kegiatan itu hanya berhenti pada waktu, orang dan lokasi kegiatan tersebut berlangsung. 

Kegiatan riset pun tidak terlepas dari aktivitas fotografi sebagai metode pendokumentasian proses maupun hasilnya. Tanpa dokumentasi dan diseminasi yang baik, riset hanya akan berhenti sebagai sebuah aktivitas, tidak mempunyai makna apalagi manfaat. Di sini jelas terlihat, bahwa peran fotografi jauh dari sekedar aktivitas hobi. 

Badan Litbang Kehutanan mempunyai tugas menyelenggarakan litbang bidang kehutanan termasuk penyebarluasan hasil-hasilnya kepada pengguna internal dan eksternal Kementerian Kehutanan. Untuk menjalankan tugas tersebut dengan baik, harus tersedia dokumentasi kegiatan dan hasil riset yang berkualitas. 

Didasari semangat untuk saling mendukung dalam meningkatkan kemampuan dan keterampilan menghasilkan ini foto yang berkualitas untuk visualisasi kegiatan riset dan diseminasi hasilnya, dalam Rakornis Badan Litbang Kehutanan tahun 2013 hari kedua, 24 Juli 2013, dideklarasikan Komunitas Fotografi FORDA (KFF). 

KFF dibentuk sebagai wadah pembelajaran fotografi untuk menghasilkan visualisasi kegiatan dan hasil riset yang lebih baik untuk peningkatan kualitas diseminasi hasil litbang.  Syarat untuk menjadi anggota KFF adalah warga Badan Litbang Kehutanan. 

Deklarasi KFF dibacakan oleh Ir. Tri Joko Mulyono, MM., Sekretaris Badan Litbang Kehutanan dan ditandatangani oleh 5 (lima) perwakilan kelompok, yakni wakil struktural (Sekretaris Badan), wakil peneliti (Dr. Hendra Gunawan), wakil teknisi (Wendra S. Manik, S.Hut.), wakil fungsional umum (Cahyo Riyadi, S.Hut.) dan wakil purnatugas (Dr. Boen M. Purnama). Dalam deklarasi ini sekaligus diluncurkan logo KFF yang didesain oleh S. Agung Sri Rahardjo, S.Hut., MT, peneliti dari Balai Penelitian Kehutanan Kupang.

Sampai dengan berita ini ditulis, tercatat sebanyak 67 orang telah mendaftar online sebagai anggota KFF. Warga Badan Litbang Kehutanan lainnya yang berminat menjadi anggota KFF dipersilakan mendaftar secara online pada link yang disampaikan dalam milis litbang dengan subjek KFF Registration Online. Agenda KFF selanjutnya akan dibahas setelah Rakornis 2013.(DP)***

KFF2