Dientry oleh Rizda - 18 February, 2014 - 3399 klik
Kunjungan Environmental Leadership & Training Initiative, Yale NUS College dan National University of Singapore ke Balitek KSDA Samboja

Kunjungan ELTI & NUS ke SambojaBPTKSDA Samboja (16/02/2014)_Jejaring dengan sesama lembaga ilmiah merupakan kebutuhan penting. Melalui interaksi institusional dengan kolega ilmiahnya diharapkan budaya ilmiah dapat terbentuk dan saling berakulturasi. 

Terkait jejaring kerja tersebut, Balai Penelitian Teknologi Konservasi Sumber Daya Alam (Balitek KSDA) menerima kunjungan tim dari Environmental Leadership & Training Initiative (ELTI), Yale NUS College dan National University of Singapore di Kantor Balitek KSDA Samboja, Sabtu (15/02). 

Selain untuk melihat fasilitas pendukung penelitian yang dimiliki oleh Balitek KSDA, kunjungan Dr. David Neidel dari ELTI bersama Dr. Michiel Van Breugel dan Dr. William Piel dari Yale NUS College serta Dr. Theodore Evans dari National University of Singapore ini juga untuk mengetahui kegiatan penelitian yang sudah, sedang dan akan dilaksanakan oleh Balitek KSDA Samboja. 

Didampingi Dr. Ishak Yassir dan Tri Atmoko, S.Hut, M.Si, Peneliti Ekologi dan beberapa staf Balitek KSDA, Dr. David Neidel dan tim mendapatkan informasi singkat tentang visi dan misi Balitek KSDA, ruang lingkup kegiatan penelitian yang dilakukan Balitek KSDA terutama dibidang teknologi konservasi sumber daya alam, baik yang sudah maupun sedang dilakukan oleh Balitek KSDA. 

Kunjungan Dr. David Neidel dan tim ini dimulai dengan mengunjungi Herbarium, Arboretum, kegiatan penelitian Rusa Sambar dan juga Persemaian Balitek KSDA. Setelah itu dilakukan kunjungan lapangan ke Rintis Wartono Kadri dan Persemaian di Km. 7 yang berada di areal KHDTK Hutan Penelitian Samboja. 

Melihat begitu banyak potensi pendukung, baik untuk kegiatan pelatihan maupun kegiatan penelitian, David dan tim berharap ke depan dapat menjalin kerjasama dengan Balitek KSDA, tidak hanya kegiatan pelatihan, tetapi juga kegiatan penelitian.

Lebih lanjut David menyampaikan bahwa penelitian yang akan dikerjasamakan terutama yang terkait rehabilitasi dan restorasi, konservasi jenis, serta pembangun plot permanen untuk memonitoring struktur dan dinamika hutan dataran rendah tropis. 

Foto-foto: BPT KSDA Samboja

Penulis : Ishak Yasir & Nur Sumedi