Dientry oleh Rizda Hutagalung - 07 February, 2018 - 995 klik
Belajar Penangkaran Satwa Liar, Mahasiswa Poltani Negeri Kupang Kunjungi SP Oilsonbai

BP2LHK Kupang (Kupang, 05/02/2018)_Dalam rangka praktek lapang dan pembelajaran mengenai penangkaran satwa liar, mahasiswa Poltani Negeri Kupang mengunjungi Stasiun Penelitian (SP) Oilsonbai, Sabtu (27/01).

Menyambut baik kunjungan tersebut, Ir. Edi Sutrisno, M.Sc, Kepala BP2LHK Kupang menjelaskan bahwa BP2LHK Kupang selama ini telah melakukan penelitian mengenai satwa liar diantaranya adalah penangkaran rusa timor, kura-kura leher ular rote dan penelitian burung.

“Sebagai lembaga litbang dibawah Badan Litbang dan Inovasi KLHK, Balai Penelitian dan Pengembangan Lingkungan Hidup dan Kehutanan Kupang menyambut baik kedatangan para Mahasiswa dan Dosen Poli Teknik Pertanian Negeri Kupang yang ingin melakukan praktek lapang dan pembelajaran mengenai Penangkaran satwa liar di Stasiun Penelitian Oilsonbai,” kata Edi.

Selain melihat tempat penangkaran satwa, para mahasiswa juga dipandu oleh pengelola SP Oilsonbai mengunjungi plot agroforestri tanaman kehutanan dengan padi, serta plot tanaman cendana yang merupakan kegiatan pengembangan SP Oilsonbai.

Edi berharap kunjungan mahasiswa dan dosen ini jangan hanya sebatas di lapangan saja, namun juga perlu mengunjungi Perpustakaan Cendana yang ada di BP2LHK Kupang. Di perpustakaan ini, mahasiswa dan dosen bisa mendapatkan data-data yang lebih banyak melalui publikasi hasil penelitian yang telah diterbitkan oleh BP2LHK Kupang.

Kunjungan mahasiswa Poltek Pertanian Negeri Kupang sebanyak 114 orang dengan didampingi 4 orang Dosen ini bertujuan untuk pemenuhan mata kuliah pengelolaan satwa liar dan ekologi kehutanan.***HP

Penulis : Hendra Priatna