Dientry oleh Rizda Hutagalung - 30 May, 2018 - 628 klik
Tim KNAPPP Kemenristek Dikti Lakukan External Assessment di BP2LHK Manado

BP2LHK Manado (Manado, 16/5/2018)_Tim dari Komite Nasional Akreditasi Pranata Penelitian dan Pengembangan (KNAPPP) Kemenristek Dikti mengadakan external assessment (surveilen) di Balai Litbang Lingkungan Hidup dan Kehutanan (BP2LHK) Manado, 14-15 Mei 2018 lalu. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka menjamin pelaksanaan pedoman mutu KNAPPP 02-2007 pada pranata penelitian dan pengembangan yang telah mendapatkan akreditasi. 

Tim KNAPPP terdiri atas Ketua Asesor, Dr. Ir. Singgih Wibowo, MS dan anggota Prof. Dr. Ir. D.S. Priyarsono, Ph.D serta didampingi staff dari sekretariat KNAPPP Kemenristek-Dikti. Dalam rapat pembukaan, Singgih Wibowo selaku ketua tim asesor mengatakan bahwa tujuan dari external assessment adalah menguji konsistensi pelaksanaan pedoman KNAPPP. 

”Agar dapat mengukur kinerja KNAPPP dalam peningkatan mutu layanan dalam penilaian kinerja lembaga, serta dapat melihat permasalahan dan kesenjangan yang dapat menghambat sinergi dan pertumbuhan lembaga litbang maka perlu dilakukan assesment eksternal terhadap lembaga litbang yang telah mendapatkan akreditasi,” kata Singgih. 

Lebih lanjut Singgih menambahkan bahwa kegiatan dalam asesmen ini antara lain tinjau lapang tentang pelaksanaan pedoman mutu, verifikasi ketidaksesuaian dan observasi. 

Menyambut baik kegiatan ini, Kepala BP2LHK Manado, Ir. Dodi Garnadi, M.Si berharap BP2LHK Manado bisa mempertahankan akreditasi KNAPPP. “Semoga assesment eksternal ini bisa dilaksanakan dengan baik sehingga tahun 2019 akreditasi bisa dipertahankan oleh BP2LHK Manado,” kata Dodi. 

BP2LHK Manado telah mendapatkan akreditasi dari KNAPPP pada tahun 2016 dengan nomor PL 052-INA. Akreditasi KNAPPP tersebut adalah pengakuan formal terhadap Pranata Litbang atas kemampuannya melaksanakan litbang sesuai dengan tugas dan fungsi; visi dan misinya, mutu keluaran hasil litbangnya, dan keefisienan kinerjanya dalam memenuhi persyaratan umum yang telah ditentukan. Akreditasi KNAPPP diberikan apabila Pranata Litbang telah memenuhi persyaratan Pedoman KNAPPP 02:2007 tentang Persyaratan Umum Pranata Penelitian dan Pengembangan***MF 

Artikel terkait    :

-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Balai Penelitian dan Pengembangan Lingkungan Hidup dan Kehutanan Manado

Jl. Raya Adipura Kel. Kima Atas, Kec. Mapanget, Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara (Indonesia)

 

Email :

publikasi.bpkmdo@yahoo.com

bp2lhkmanado@gmail.com

bpk_mdo@forda-mof.org

Website :

www.manado.litbang.menlhk.go.id

www.balithut-manado.org

E-Jurnal :

http://ejournal.forda-mof.org/ejournal-litbang/index.php/JWAS

Penulis : M. Farid