Dientry oleh Rizda Hutagalung - 12 November, 2018 - 597 klik
Pembinaan Pegawai, Kepala BLI: Be Your Best, Jadilah Pemenang

Balitek DAS (Surakarta, November 2018)_Dr. Agus Justianto, Kepala Badan Litbang dan Inovasi (BLI) mengimbau kepada seluruh pegawai Balai Litbang Teknologi Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (Balitek DAS) untuk melakukan segala sesuatu dengan baik dengan berprinsip “be your best”. Hal ini disampaikannya saat pembinaan pegawai di Kantor Balitek DAS Solo, Kamis (1/11/2018) lalu. 

Menurut Agus, dengan prinsip tersebut, seseorang akan mengeluarkan energi positif dan melakukan segala sesuatu dengan baik. Bahkan energi positif yang dikeluarkan bisa menjalar kepada orang lain.   

“Be your best  adalah keniscayaan. Dalam posisi apapun menjadi yang terbaik. Tipsnya niat dulu harus menjadi pemenang. Orang yang unggul akan menjadi pemenang. Di posisi apapun harus menjadi terbaik dan pemenang. Pilihannya adalah menjadi pemenang atau pecundang,” kata Agus. 

Agus mengungkapkan, ke depan tantangan akan lebih banyak lagi. Adanya industri 4.0 atau serba digital, percepatan tidak lagi terelakkan. ASEAN akan menjadi satu komunitas, maka apabila kalah atau tidak jadi pemenang maka akan tertinggal. 

Pada tahap tersebut, sumber daya manusia ditentukan kompetensi. Oleh karena itu, Kabadan berharap setiap pegawai untuk menguasai kompetensi. Kompetensi ini bukanlah tergantung pendidikan, tetapi perilaku SDM dalam melakukan atau menyelesaikan pekerjaan. 

Dilansir dari berbagai para ahli, kompetensi adalah seperangkat perilaku kinerja individu yang dapat diamati, terukur dan sangat penting untuk keberhasilan kinerja pada individu itu sendiri maupun pada perusahaannya. Perilaku kinerja individu tersebut meliput pengetahuan, keterampilan, kemampuan dan karakteristik yang terkait dengan aspek kinerja praktik profesi. Hal ini mencakup 6 aspek kompetensi, yaitu pengetahuan, pemahaman, kemampuan, nilai, sikap, dan minat.***

 

Informasi Lebih Lanjut:

Balai Litbang Teknologi Pengelolaan DAS (Balitek DAS)

Website : http://dassolo.litbang.menlhk.go.id

Jl. Jend. A. Yani Pabelan Kotak Pos 295, Surakarta 57012, Telp.  0271 - 716709, Fax.   0271 – 716959

Penulis : Tim website